PT Akses Pelabuhan Indonesia menjalin kerjasama strategis bersama PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 3 yaitu Kerjasama Optimalisasi Flyover Teluk Lamong (FOTL). Penandatanganan MoU ini dilaksanakan oleh Direktur Utama API Iwan Ridwan didampingi oleh Direktur Keuangan dan SDM API Juli Tarigan dengan Regional Head Regional 3 PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Ardhy Wahyu Basuki, melalui pertemuan online pada Jumat, 29 Desember 2023.